Tanggal 20 saya dapat undangan dari Sugoi Tei Jogja untuk datang ke
Sushi Partynya hari Sabtu tanggal 27 Oktober. Tepat sehari setelah Idul Adha.
Seperti acara-acara sebelumnya, sushi party Sugoi Tei ini berkonsep all you can
eat. Cukup membayar 60ribu dan VOILAAAA... Silahkan makan sushi sepuas-puasnya
selama dua jam. Berbeda dengan acara all you can eat yang sebelumnya saya
datangi di Sugoi Tei, acara malam ini ruameee sekali dan kontras dengan
tanggaln 27 alias akhir bulan. Saya sampai bengong lihat tempat parkir sama isi
restoran yang penuh. Mungkin udah pada bosen makan daging kali ya?haha.
Untuk all you can
eat ini, pengunjung harus reserve
terlebih dahulu sebelum datang,kalau nggak ya siap-siap pulang dengan muka
cemberut karena nggak kebagian tempat. Oh iya ngomong-ngomong soal pesen
tempat, saya juga hampir aja kehabisan tempat gara-gara telat pesen tapi akhirnya
dapat juga sekitar jam 8 malam. Akhirnya saya sampai sekitar jam setengah 8.
Sejauh mata memandang, ada sekitar 16 jenis sushi yang siap dinikmati oleh
sushi lovers. Sushi yang disiapkan sebagian besar sudah
merupakan fusion sushi kecuali salmon maki dan tuna maki. Ya wajar mengingat
nggak semua orang bisa beradaptasi sama nigiri sushi alias sushi yang masih
mentah. (Kalau saya sih, apa aja masuk :P). But
whatever langsung saya tancap ambil sushi favorit saya, Salmon Maki , Tuna
Maki, California Roll dan Tuna Mentai yang ternyata pedes banget. Salmon Maki
sama Tuna Maki sendiri berupa nasi yang di roll
oleh nori dan diisi daging salmon dan tuna yg masih mentah. Ehehe.
Sementara Tuna Mentai, adalah daging tuna yg digoreng setengah matang, dan
dilumuri oleh mayones dan entah apalagi
sehingga rasanya jadi pedes.
Karena saya dan
teman males bolak-balik kami langsung ambil sebanyak-banyaknya. Yah kalau
diitung sekitar 30an. Dikit kan? dikit kan? please bilang dikit!. Kami makan
sushi dengan cocolan shoyu yang sudah dicampur wasabi dan pickled ginger. Dan perjuangan kami makan sushi berjumlah 30an ini
berakhir sekitar jam 9 malam. Hadeh celana jadi sempit gini ya. Overall all you can eat Sugoi Tei Jogja
ini seru banget. Sebuah konsep baru yang jarang ada di Jogja. (masih inget
hartz chicken? udah tutup sekarang). Semoga kedepannya Sugoi Tei Jogja ini
bakal rajin-rajin bikin acara seperti ini. Yah semoga ke depannya nigiri sushi
juga dijadiin menu di all you can eatnya deh.. (ngarep).
Sugoi Tei Jogjakarta ,Japanese Fusion
Restaurant
Alamat: Jl. Nologaten 234 A Jogja :: Phone 0274 4533745
Tidak ada komentar:
Posting Komentar